Alhamdulillah, taman bacaan atau lebih tepatnya tempat peminjaman buku yang kami buka tetap diminati anak-anak. Dalam seminggu bisa 2 atau 3 kali anak-anak tetangga datang meminjam dan mengembalikan buku.
Karena kadang-kadang saya sedang ada pekerjaan, beberapa kali saya serahkan tugas mencatat pengembalian dan peminjaman pada Azkia (7,5 tahun). Hal itu sekalian untuk memperlancar kemampuan menulisnya.
Akhir-akhir ini, seperti sudah menjadi rutinitas, Azkia dengan senang hati tetap menjalankan tugas itu meski saya tidak sedang sibuk. Dan teman-temannya pun sudah mulai biasa dengan pengalihan tugas itu. Belajar dari praktik ini semoga ada gunanya. Tidak bersekolah formal, anak-anak bisa jadi apa saja, termasuk jadi petugas cilik taman bacaan :D
Artikel lain
Rabu, 03 Maret 2010
Petugas Cilik Taman Bacaan
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tentang Saya
Saya, ibu dua anak. Anak-anak saya tidak bersekolah formal. Blog ini berisi pemikiran, hasil belajar, dan beberapa pengalaman.
Jika Anda menggunakan tulisan di blog ini sebagai referensi: (1) HARAP TIDAK ASAL copy paste, (2) Selalu mencantumkan link lengkap tulisan. Dengan begitu Anda telah berperan aktif dalam menjaga dan menghargai hak intelektual seseorang.
Jika Anda menggunakan tulisan di blog ini sebagai referensi: (1) HARAP TIDAK ASAL copy paste, (2) Selalu mencantumkan link lengkap tulisan. Dengan begitu Anda telah berperan aktif dalam menjaga dan menghargai hak intelektual seseorang.
2 komentar:
Kok baru nemu yach blog Mbak Maya Pujiati. Padahal namanya familiar.
Azkia pasti bertambah percaya diri menjadi petugas taman bacaan ya.
kunjungan sobat, infonya bagus :D712
terima kasih atas informasi nya.. informasi ini sangat membantu saya dalam menyelesaikan tugas saya
Posting Komentar